Sebelum
memulai membuat suatu makalah, proposal maupun proposal skripsi ataupun laporan
akhir diperlukan membuat pendahuluan.
Pendahuluan inilah yang pada dasarny berisi latar belakang, tujuan, manfaat
maupun rumusan masalah. Sebagian besar banyak anak-anak sekolah tingkat
SMP-SMA/SMK maupun dari kalangan mahasiswa kebingungan bagaimana cara membuat
latar belakang yang menarik dan sesuai dengan tema apa makalah maupun laporan
dan proposal yang akan dibuat. Namun Sebelum teman-teman membuat latar belakang maka teman-teman harus
sudah memiliki sutau topik maupun tema yang diangkat dari suatu makalah,
laporan dan sejenisnya. Adapun saran saya setekah kalian menemukan topik yang
akan diangkat selanjutnya menentukan maupun menemukan permasalahan yang ada
terlebih dahulu barulah kemudian alihkan pemikiran teman-teman kedalam latar
belakang masalah, identifikasi masalah, batasan masalah, tujuan, manfaat hingga
rumusan masalahnya.
Selain itu, dalam penyusunan latar belakang masalah
terdapat beberapa cara yang perlu teman-teman lakuakan:
- Menjadi Detektive (mata-mata)
Ketika menentukan suatu topik maupun masalah yang ada, anggaplah bahwa diri teman-teman seorang mata-mata yang menginginkan mengidentifikasi suatu permasalahan serta mencari tahu segala hal yang menurut teman-teman tergolong suatu masalah. Kemudian dalam menentukan suatu masalah tersebut teman-teman hanya bisa mengambil dalam satu topik bahasan saja agar lebih mudah ketika membuat latar belakang. Misalnya isu sosial, politik, budaya, pendidikan, keamanan, dan lain-lain. - Fakta masalah
Adapun ketika teman-teman sudah menemukan topik yang mengerucut pada satu bidang, sebaiknya memikirkan terlebih dahulu bahwasannya fakta masalah yang akan teman-teman jadikan sebagai latar belakang sehingga akan lebh mudah untuk fokus terhadap masalah tersebut saja, karena masalah sesungguhnya adalah kesenjangan antara sesuatu hal yang diharapkan dengan suatu kenyataan. - Fokus masalah
Setelah temna-teman sudah menjadi “mata-mata”, dari sekian banyak hal yang sudah diteliti dan teman-temanpun juga sudah mempertimbangkannya. Kemudian setelah mempertimbangkannya, maka lakukanlah suatu analisis permulaan. Analisis permulaan berguna agar dapat menyimpulkan fokus masalah yang sedang diteliti. Fokus masalah adalah masalah yang menurut kamu lebih dominan, lebih krusial, dan lebih aktual. fokus masalah yang sudah ditentukan sebaiknya masalah yang paling unik, dan harus dikedepankan untuk dibahas, serta memang merupakan isu yang benar-benar terjadi. Jangan mengada-ada dan menjadikan masalah. Tapi masalahnya haruslah yang benar-benar terjadi atau fakta. - Jelaskan masalahnya
Membuat kerangka latar belakang masalah, kamu dapat menyusun kerangkanya dari hal yang umum dulu kemudian baru hal yang khusus. Atau bisa juga sebaliknya, anda dahulukan yang khusus kemudian yang umum. Adapun maksut dari umum ke khusus ini yaitu sebainya jelaskan permasalahan yang umum tersebut dan kemudian dari umum tersebut fokuskan kedalam suatu topik yang khusus diikuti dengan solusi dari permasalahan tersebut.
0 comments
Post a Comment
Berkomentarlah jika kurang jelas atau kurang dimengerti dan menaati peraturan
1. Tidak bicara kotor
2. Tidak spam komentar
3. Menghormati pengunjung lainnya
4. Sopan
Trimakasih