Semua makhluk hidup mengalami masa pertumbuhan dan perkembangan. Pernahkah kamu berfikir bagaiman kamu bisa menjadi seperti sekarang ini? Kamu bisa seperti sekarang adalah karna kamu mengalami masa pertumbuhan dan perkembangan. Tahukah kamu apa itu pertumbuhan dan perkembangan? Pertumbuhan adalah pertambahan ukuran tubuh yang tidak dapat kembali ke bentuk semula. Sedangkan perkembangan adalah perubahan makhluk hidup menuju kedewasaan.
A. PERTUMBUHAN
Pertumbuhan adalah pertambahan ukuran tubuh yang tidak dapat kembali kebentuk semula (irreversible). Ciri-ciri pertumbuhan adalah : pertambahan tinggi badan, pertambahan ukuran tubuh, pertambahan luas, dan pertambahan volume.
Dalam pertumbuhan terdapat bukti-bukti untuk memastikan. Dibawah ini adalah bukti-bukti pertumbuhan:
Pada manusia:
- Pertumbuhan tinggi badan, rambut dan lain-lain
- Pertambahan berat badan
- Pertambahan lingkar kepala
- Pertambahan lingkar pinggang
Pada hewan:
- Pertambahan tinggi dan panjang
- Pertambahan berat badan atau ukuran
- Pertambahn jumlah bulu
Pada tumbuhan
- Pertambahan panjang akar
- Pertambahan panjang akar
- Pertambahan lebar daun
- Pertambahan volume biji dan buah
B. PERKEMBANGAN
Perkembangan adalah perubahan makhluk hidup menuju kedewasaan. Sama dengan pertumbuhan, perkembangan juga memiliki ciri-ciri, yaitu fungsi organ tubuh semakin kompleks dan sempurna serta berkembangnya sikap mental yang menuju proses kedewasaan. Ada banyak contoh dalam masa perkembangan. Contoh-contohnya adalah sebagai berikut:
Contoh pada manusia:
- Bayi
- Tengkurap
- Merangkak
- Berdiri
Contoh perkembangan pada hewan :
- Bayi
- Menyusu pada ibunya
- Berdiri
- Berjalan
Contoh perkembangan pada tumbuhan :
- Mulai munculnya bunga sebagai alat pengembangbiakan
- Mulai melakukan penyerbukan.
Selain itu, pertumbuhan dan perkembangan memiliki perbedaan, simak perbedaan antara pertumbuhan dan perkembangan
Pada pertumbuhan:
- Dapat diukur
- Bersifat kuantitatif (jumlah)
- Dialami di masa awal
- Memiliki batas usia
Pada perkembangan:
- Tidak dapat diukur
- Bersifat kualitatif (mutu)
- Dialami disetiap fase kehidupan
- Tidak dibatasi oleh usia
pertumbuhan dan perkembangan juga memiliki faktor-faktor yang memengaruhinya. Adapun faktornya adalah faktor dalam dan faktor luar. Yang termasuk faktor dalam adalah gen dan hormon. Gen adalah pewarisan sifat (sifat menurun) yaitu sifat yang dimiliki individu dan menurun pada makhluk keturunannya. Sedangkan yang dimaksud hormon adalah zat pengatur, berarti dalam hal ini pertumbuhan diatur oleh hormon. Ada juga yang termasuk faktor luar, yaitu udara dan air. Berikut adalah pertumbuhan dan perkembangan pada makhluk hidup.
PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN PADA HEWAN
Dalam pertumbuhan dan perkembangan pada hewan, ada dua cara yitu metamorfosis dan metagenesis
Metamorfosis adalah perubahan bentuk dari satu fase ke fase berikutnya. Metamorfosis dibagi menjadi dua, yaitu metamorfosis sempurna dana metamorfosis tidak semprna. Metamorfosis sempurna adalah metamorfosis pada hewan yang mengalami fase pupa atau kepompong. Sedangkan metamorfosis tidak sempurna adalah metamorfosis yang tidak mengalamai fase pupa atau kepompong.
Metagenesis adalah pergiliran daur hidup dari cara seksual dan cara aseksual. Contoh hewan yang mengalami metagenesis adalah ubur-ubur.
PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN PADA MANUSIA
Pertumbuhan dan perkembangan pada manusia dimulai dari bertemunya sel sperma dan sel telur (zigot). Proses pada pertumbuhan dan perkembangan pada manusia melaui dua fase, yaitu fase embrionik dan fase pascaembrionik. Pada fase pascaembrionik ada masa remaja, yaitu terjadi pada umur 12-16 tahun. Dalam masa ini juga terjadi masa pubertas, yaitu masa organ reproduksi sudah mulai bekerja. Berikut adalah perkembangan-perkembangan pada masa remaja.
- Perkembangan primer pada perempuan
- Ditandai dengan ovarium yang mulai mengeluarkan sel telur (ovum)n yang telah matang (menstruasi) dan hormon estrogen dan progesteron.
- Perkembangan primer pada laki-laki
- Mulai matangnya testis, yang dapat menghasilkan sperma dan hormon kelamin pria (testosteron) yang diperlukan untuk perkembangan kelamin sekunder.
- Perkembangan sekunder pada perempuan
- Ditandai dengan kulit menjadi halus, tumbuh rambut disekitar kelamin, tumbuh payudar, pinggul membesar, dan lain-lain.
- Perkembangan sekunder pada pria
- Ditandai dengan tumbuhnya jakun, kumis, jambang dan rambut disekitar alat kelamin luar, suara membesar, pertambahan berat dan tinghi tubuh, dada menjadi bidang dan lain-lain.
0 comments
Post a Comment
Berkomentarlah jika kurang jelas atau kurang dimengerti dan menaati peraturan
1. Tidak bicara kotor
2. Tidak spam komentar
3. Menghormati pengunjung lainnya
4. Sopan
Trimakasih